Halaman 40

Barangsiapa bermimpi meninggal dunia lalu ia melihat upacara pemakaman, kerumunan orang, pemandian jenazah karena kemati-annya berarti kehidupan dunianya baik sedangkan kehidupan beragamanya rusak. Adapun mimpi melihat seorang pemimpin meninggal dunia menandakan bahwa negerinya akan di-hancurkan. Sebagaimanajuga kehancuran suatu negeri dalam mimpi menandakan kematian pemimpin negeri itu. Jika seseorang bermimpi melihat mayat yang sudah ia kenal, mati sekali lagi, dan orang-orang menangisi kematiannya tanpa ratapan dan pekikan, maka itu menandakan bahwa ia akan mengawini bekas isteri orang lain, sedangkan tangisan menandakan kelapangan atau kegembiraan di antara mereka. Namun ada yang menfsirkan bahwa siapa yang bermimpi melihat seorang yang sudah meningggal, mati sekali lagi, itu menandakan adalah kematian seseorang sesudah kematian mayat itu kemudian kematiannya disusul dengan kematian anggota keluarganya, sehingga seolah-olah orang tersebut mati dua kali.
Barangsiapa bermimpi seolah-olah ia sudah meninggal, tetapi ia tidak melihat keadaan dan perlengkapan orang-orang yang juga sudah mati sepertinya berarti dikampungnya akan roboh sebuah tembok atau rumah. Sedangkan jika ia melihat bagaimana keadaan mereka yang sudah wafat dan ia dikuburkan dalam keadaan seperti mereka tanpa perlengkapan, tangisan dan orang-orang yang mengantarkan jenazahnya, maka itu menandakan bahwa bangunan yang sudah hancur itu tidak akan di-bangun dan diperbaiki kecuali jika berpindah ke tangan orang lain. Jika seseorang bermimpi menyaksikan kematian yang mendadak di suatu tempat, maka di tempat itu akan terjadi ke-bakaran.
Adapun jika dalam tidurnya seseorang bermimpi seolah-olah ia meninggal dunia dalam keadaan telanjang di atas tanah berarti ia akan jatuh miskin. Sedangkan jika ia bermimpi berada di atas hamparan permadani, maka dunia ini akan dibentangkan untuknya. Jika ia berada di atas dipan, maka ia akan mendapatkan kedudukan. Dan jika ia meninggal di atas kasur berarti ia akan mendapatkan kebaikan dari keluarganya.
Jika seseorang bermimpi menemukan sebuah mayat berarti ia akan mendapatkan harta kekayaan. Sedangkan jika seseorang bermimpi seolah-olah datang kepadanya sebuah kabar tentang kematian seseorang berarti akan sampai kepadanya kabar tentang rusaknya kehidupan beragama dan baiknya kehidupan dunia orang itu. Apabila seseorang bermimpi melihat putranya meninggal dunia berarti ia akan selamat dari musuhnya. Dan jika yang meninggal itu adalah putrinya, maka itu berarti ia berputus asa seolah-olah ia tidak akan memperoleh kebahagiaan atau kesejahteraan. Adapun jika seseorang bermimpi melihat seorang lelaki berbicara kepada lelaki lainnya bahwa si fulan meninggal tiba-tiba, itu menandakan bahwa orang yang mendengar berita itu akan ditimpa kesedihan secara mendadak, bahkan mungkin saja ia akan mati dalam kesedihan itu. Apabila seorang wanita hamil bermimpi seakan-akan ia meninggal dunia, tetapi berhasil melahirkan, lalu orang-orang menangisi kematiannya tanpa teriakan histeris atau ratapan, maka itu berarti ia akan melahirkan seorang putra dan bergembira dengan ke-lahiran tersebut.
Sebagian ahli takwil mengatakan bahwa mimpi meninggal dunia bagi seorang bujangan menandakan bahwa ia akan menikah, tetapi bagi orang yang sudah menikah, mimpi ini berarti ia akan menceraikan isterinya, karena dengan kematian terjadilah perpisahan. Begitu juga jika salah satu dari dua partner bermimpi meninggal dunia berarti kerjasama mereka akan putus.
Adapun mengenai ratapan, jika seseorang bermimpi mendengar ratapan di suatu tempat, maka di sana akan ada perbuatan yang menimbulkan kesialan dan mengakibatkan ia ditinggalkan oleh sahabat-sahabatnya. Dan para ahli takwil sependapat dalam menafsirkan nyanyian sebagai ratapan dan ratapan sebagai nyanyian.